MASUKKAN KATA KUNCI

Wednesday, December 7, 2016

Apakah Nol itu?

APAKAH NOL ITU?

Apakah nol itu
Ensiklopedia Matematika - Sahabat-sahabat sekalian, pada postingan kali ini kami akan membahas mengenai apakah nol itu? Dalam edisi tahukah anda episode 1. Kita telah sering mendengar kata Nol, bahkan tidak asing lagi bagi kita, tapi apakah dari kalian mengetahui lebih banyak tentang apakah nol itu?. Kebanyakan dari kita hanya mengenal bentuk dari nol yaitu "0" tapi hanya sedikit yang mengetahui seperti apakah nol itu?. Oleh karena itu silahkan disimak penjelasannya dibawah ini.

Kata "zero" atau nol berasal dari bahasa Latin zephirum yang berarti kosong atau hampa. Simbol "0" berasal dari India. Pada tahun 830 Masehi Al-Khawarizmi menjelaskan sistem dari angka India termasuk kegunaan dari nol, tetapi belumlah digunakan di Barat sampai dengan 400 tahun kemudian. Nol terus menerus menjadi suatu teka-teki bagi para sarjana pada masa itu. Apakah nol merupakan sebuah bilangan atau hanya digit?. Jika tidak masuk dalam kategori keduannya, maka apalah artinya dan untuk apa disertakan? Leonardo dari Pisa, atau Fibonacci (1180-125
0), dalam bukunya Liber Abaci menjelaskan hal tersebut. Ia mengatakan bahwa nol dapat digunakan sebagai suatu "place holder" (penentu tempat) yang memisahkan kolom-kolom dalam gambar-gambar. Atau bisa juga mewakili sebuah posisi dalam suatu skala. Dalam skala-skala suhu, nol derajat merupakan suatu hal yang jelas, tidak berarti bahwa "tidak ada suhu".

Terima kasih atas kunjungannya di blog kami, semoga artikel apakah nol itu yang kami berikan membuat sahabat-sahabat sekalian bertambah wawasannya tentang matematika terutama hal mengenai apakah nol itu?. Dan jangan lupa untuk membuka artikel-artikel yang lain dari edisi Tahukah Anda?. Silahkan copy link dibawah ini
http://banksoalmatematikakalla.blogspot.co.id/search/label/Tahukah%20Anda

No comments:

Post a Comment

Silahkan berkomentar dengan bahasa yang sopan dan sesuai dengan topik pembahasan